Wednesday, May 30, 2007

Jalan-jalan ke Madurodam, Den Haag

Pertengahan bulan mei kemaren, Aisya dan Danish diajak abinya jalan-jalan ke Madurodam, Den Haag. Madurodam adalah sebuah kota miniatur yang terletak di Scheveningen, Den Haag, Belanda. Kota ini adalah model dari sebuah kota Belanda dalah skala 1:25, terdiri dari bangunan-bangunan khas Belanda dan landmarks seperti yang ditemukan di berbagai lokasi di negara tersebut. Tempat kunjungan wisata ini dibangun pada 1952 dan telah dikunjungi oleh puluhan juta orang sejak saat itu. Kota ini dinamai menurut George Maduro, seorang pelajar dari Curaçao yang meninggal di kamp konsentrasi Dachau pada 1945 dan orangtuanya menyumbangkan uang untuk memulai proyek Madurodam (sumber Wikipedia).

Aisya dan Danish lebih senang ketika melihat miniatur alat -alat trans
portasi seperti perahu, pesawat, kereta (satsiun Eindhoven) dan jalur mobil. Mereka nyaris gak mau beranjak ketika mengamati cara kerja jembatan ketika harus membukakan jalan untuk perahu, ada berbagai jenis jembatan yang cara kerjanya berlainan, ada yang terangkat ke atas, ada yang terbuka di bagian tengahnya, jembatan ini sekaligus berfungsi untuk menahan air sungai agar tidak meluap (banjir) atau tepatnya berfungsi sebagai Dam, ada juga yang terangkat dengan kemiringan mendekati 90 derajat.

Untuk miniatur Amsterdam Airport Schiphol ada pesawat milik Indonesia yaitu Garuda Indonesia, anak-anak juga serius sekali mengamati pesawat yang bergerak mengitari bandara. Miniatur bandara dibuat sedemikian detailnya sampai pergerakan tas atau koper di bagasi seperti aslinya.

Berbagai gedung, wind mill, wind turbine park, jembatan Erasmusbrug, Rotterdam serta stadion sepak bola schiphol tidak luput dari perhatian anak2, mereka syik berlarian dan tangannya ingin memegang miniatur tersebut. Kita yang sampe berulang kali harus sport jantung karena ulah anak-anak yang penasaran he he he. Selengkapnya bisa dilihat langsung di websitenya http://www.madurodam.nl/

2 comments:

Anonymous said...

Doеs your sitе have a contact page? I'm having a tough time locatig it but, I'd lliҟe to
shoot you an email. I've got slme ideas for your bloǥ you might be
interested inn ɦearing. Eithner way, great site аnd I look fߋrwardd to seeing it develop over tіme.


Here iis my web-site :: craziest breakfast show

Anonymous said...

e cig, electronic cigarettes, smokeless cigarettes, electronic cigarette reviews, e cigarette, electronic cigarette